Anggota DPRD Terpilih Partai Demokrat Naik Angkot Hadiri Pelantikan

Editor: Redaksi Malut author photo
Bagikan:
Komentar

PENGAWAL, Ternate - 30 anggota DPRD Kota Ternate resmi dilantik, Senin (16/9/2019) periode 2019-2024. Namun ada hal yang menjadi pusat perhatian pada acara pelantikan tersebut, sebab satu diantara anggota DPRD yang terpilih datang menggunakan mobil angkutan umum (angkot) menuju lokasi pelantikan.

Kedatangan anggota DPRD Kota Ternate dari Partai Demokrat Zainul Rahman membuat para tamu undangan geleng-geleng kepala sembari memberi jempol. Hal Ini cukup menarik jika melihat apa yang dilakukan oleh anggota DPRD terpilih dari Partai Demokrat ini.

Kepada sejumlah wartawan Zainul mengatakan kedatangannya ke gedung DPRD menggunakan angkot adalah salah satu upaya memberdayakan angkutan umum (angkot) di Kota Ternate.

"Ini bentuk kedekatan dengan sopir angkot, kalau kita jauhi mereka, lama-kelamaan mereka ini akan hilang. Kita membiasakan diri bersama mereka sambil berdiskusi apa yang menjadi keresahan khususnya angkutan umum di Kota Ternate," jelas Zainul.

Segala masukan dan aspirasi masyarakat, kata Zainul itu menjadi prioritas utama anggota DPRD. "Semoga kita tetap istiqomah mendorong aspirasi masyarakat untuk Ternate lebih baik," tambahnya.

Adapun 30 anggota DPRD Kota Ternate yang dilantik yaitu:
1. Ridwan Hisapali (PKB)
2. Mochtar Bian (PKB)
3. Muhajirin Bailussy (PKB)
4. Usman M. Nur (PKB)
5. Heny Sutan (Demokrat)
6. Kader Bayan (Demokrat)
7. Junaidin A Bahrudin (Demokrat)
8. Djainul Rahman (Demokrat)
9. Anas U. Malik (Golkar)
10. Djadid H. Ali (Golkar)
11. Makmur Gamgulu (Golkar)
12. Hariyanto Hanandar (PDIP)
13. Merlisa (PDIP)
14. Nuraini Thalib (PDIP)
15. Nurlela Syarif (Nasdem)
16. Rusdi A. Im (Nasdem)
17. Yamin Rusli (Nasdem)
18. Muzakir Gamgulu (PPP)
19. Fahri Bahdar (PPP)
20. Mubin A. Wahid (PPP)
21. Djamian Kolususu (Gerindra)
22. Badarudin Fabanyo (Gerindra)
23. Fahrial Yunus Abas (PAN)
24. Azizah Fabanyo (PAN)
25. Ali Syarif (Partai Berkarya)
26. Rustam Syaribula (Partai berkarya)
27. Sunarti (Perindo)
28. Sudarno Taher (PKS)
29. Sudirman Irwan (HANURA)
30. Sofyan Hi. Rahman (PBB)

Untuk diketahui, pelantikan yang dipusatkan di gedung paripurna DPRD dihadiri langsung oleh Wali Kota Ternate, Wakil Wali Kota Ternate, Sekda Kota Ternate, pejabat eselon II, III dan IV Kota Ternate, Forkompimda Kota Ternate, serta tamu undangan. (San)
Bagikan:
Pengawal.id:
Berita Terkini
Komentar

Terkini