Reses di Kota Ternate 'Tabanga', Ini Pesan Sultan Husain Alting Sjah

Editor: Redaksi Malut author photo
Bagikan:
Komentar
PENGAWAL, TERNATE - Dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat dan sebagai mitra kerja daerah, anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD RI), Sultan Husain Alting Sjah melakukan reses di daerah pemilihan Maluku Utara. Bertempat di Kota Ternate, Kecamatan Ternate Barat, di Kantor Camat, Kelurahan Tabanga. Selasa, (24/12/2019).

Dalam pertemuan bersama masyarakat Kota Ternate, turut dihadiri seluruh pimpinan kelurahan se-Kecamatan Kota Ternate.

Dalam kesempatan tersebut, Sultan Husein Alting Sjah, mengajak dan mengingatkan kepada masyarakat Maluku Utara untuk terus merawat warisan leluhur terdahulu sembari menerangkan filosofi hidup orang Ternate, Tidore, Bacan dan Jailolo yaitu rubu-rubu, rame-rame gate saya tumoi.

"Kita sekalian agar selalu merawat arti Sosial Kebudayaan, nilai-nilai luhur Adat Seatorang dalam menjalani segala aktivitas keseharian," kata, Sri Sultan Tidore dalam sambutannya.

Usai pertemuan kepada awak media, Sultan Husain Sjah mengatakan, maksud dan tujuan reses adalah mendegar sekaligus menyerap aspirasi dari lapisan masyarakat berkaitan dengan keluhan masyarakat dan bagaimana perlakuan pemerintah dalam setiap pelayanan terhadap masyarakat.

"Data atau apa yang saya temukan dalam kesempatan ini untuk disampaikan kepada pihak berkompeten untuk di tindak lanjuti, baik Dinas dan bidang yang menjadi topoksi mereka. Baik tingkat Pemerintah Kota maupun Pemerintah Provinsi. Kemudian potensi SDA sektor pertambangan, kelautan dan pertanahan maupun aspirasi masyarakat lainnya," ungkapnya.

Selain itu, Sri Sultan Husain, menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat Maluku Utara agar terus menciptakan hubungan hormonis di setiap tatanan sosial kehidupan kemasyarakatan.

"Kami juga sebagai anggota DPD RI akan terus mensosialisasikan nilai-nilai empat pilar berbangsa dan bernegara agar semua komponen selalu menjaga arti persatuan, kebersamaan dan nilai-nilai gotong royong. (*Sam).
Bagikan:
Pengawal.id:
Berita Terkini
Komentar

Terkini